Candi Kadisoka


Candi Kadisoka terletak tidak jauh dari Candi Sambisari. Candi ini terletak di tengah-tengah tambak ikan di desa Kadisoka, Purwomartani, Kalasan, Sleman, Yogyakarta. Candi yang hanya tampak bagian pelataran ini cukup terawat karena setiap hari ada petugas yang membersihkan. Belum diketahui corak agama candi ini, karena tidak ada peninggalan berupa arca yang ditemukan maupun ciri khas yang menunjukkan corak candi ini.

Untuk menuju ke sana, saya akan memandu dari Candi Sambisari.
  • Di bagian utara candi (sisi seberang pintu utama), terdapat jalan. Ikutilah jalan itu hingga menemukan pertigaan ke kiri. Pertigaan itu kurang lebih terletak 800 meter dari Candi Sambisari.
  • Belok kiri, menyeberang jembatan. Tidak jauh dari sana tampak ada kolam pemancingan. Di antara warung dan kolam pemancingan tersebut ada jalan kecil. Ikutilah jalan kecil itu (jalan kaki atau naik sepeda, tidak dapat dilalui mobil atau motor -kecuali nekad).
  • Candi Kadisoka tampak berada di timur jalan setapak.

Tampak fondasi candi dari dekat
Sayangnya, kembali lagi masalah pemerintah yang belum memfasilitasi pembangunan candi ini. Bahkan papan nama candi belum ada tulisannya. Lagipula, saya belum bisa mengakses candi itu dari dekat karena candi ini hanya dibuka dan dibersihkan pada pagi hari. Semoga candi ini juga dapat dengan cepat dibangun kembali oleh pemerintah.

Salah satu lubang penggalian candi
[4/11/2011] Saya merasa putus asa menemui juru kunci candi ini. Kemudian saya bertanya kepada bapak-bapak di sekitar sana, bagaimana cara menemui sang Juru Kunci. Akan tetapi, beliau malah menyarankan saya untuk memutar lewat timur dan melompat lewat sana. Di dalam area candi, terdapat beberapa lubang penggalian. Sepertinya, candi ini tidak terlalu besar, ukuran fondasi candi diperkirakan menyerupai Candi Gebang. Suasana candi yang terletak di tengah-tengah sawah ini tidak kotor, karena sang juru kunci yang susah ditemui itu sangat rajin membersihkan lokasi candi.

Komentar