Mari Berbagi Jalan

18 Juni 2010

Baca artikel ini terlebih dahulu

Kejadian tersebut terjadi pada tanggal 12 Juni 2010. Sebuah truk menabrak pesepeda di Tangerang. Hal tersebut disebabkan oleh supir truk yang ugal-ugalan saat menyelip kendaraan lain, yang malah berakibat fatal menabrak pesepeda hingga salah seorang tewas.

Hari Jumat 18 Juni 2010 adalah tepat seminggu setelah almarhum Dara meninggal. Di Yogyakarta (kalau tidak salah di beberapa kota secara serentak), komunitas sepeda (lipat) memperingati hari berduka tujuh hari meninggalnya Dara dengan membagikan stiker "Share the Road" dan selebaran tentang kecelakaan tersebut. Hal ini bertujuan untuk mengingatkan pengemudi kendaraan bermotor untuk tidak berkendara ugal-ugalan seperti yang dialami di Tangerang.

Kami berkumpul di bundaran UGM untuk melakukan doa bersama. Walaupun hujan sempat mengguyur Yogyakarta, beberapa pesepeda dari berbagai komunitas tetap tidak gentar mengikuti acara malam ini. Beberapa komunitas yang hadir adalah Jogja Folding Bike (sepeda lipat) yang menyelenggarakan acara ini secara spontan, Tall Bike (sepeda tinggi) dan Low-Ride Bike (sepeda pendek). Setelah berkumpul dan melakukan doa, kami berangkat menuju Monumen Serangan Umum 1 Maret atau di kilometer nol Yogyakarta untuk menyebarkan stiker serta selebaran.

Saya bersama mbak Yuli menyebarkan stiker dan selebaran ini sampai ke benteng Vredeburg. Walaupun kembali diguyur hujan, sebagian besar orang masih tetap tinggal, berkumpul dan beberapa membagikan stiker.

Demikian acara malam hari ini, akhirnya saya pulang dengan sedikit kebasahan. Hohoho....

Sumber foto: Muhammad Bayu Setiadi.

Komentar